Ghe O Ghe. Diberdayakan oleh Blogger.

Super Hidden File atau Folder


Adakalanya kita mempunyai file / folder yang tidak ingin diketehaui oleh siapapaun. Sedangkan, komputer / laptop yang kita gunakan sering kali dipinjam oleh orang lain. Biasanya kita menghiden(menyembunyikan) file /folder tersebut dengan cara mengubah propertiesnya.

Setidaknya hal itu sedikit membantu untuk menyembunyikan file tersebut dari seseorang. Akan tetapi, file tersebut masih muncul ketika kita mengubah pengaturan untuk menampilkan file-file tersembunyi dari menu Folder Options pada explorer.

Solusi untuk masalah tersebut bisa diselesaikan dengan mengubah properties dari file / folder tersebut menjadi super hiden. Kenapa disebut super hiden, karena file tersebut tidak akan tampak walaupun pengaturan pada explorer diset untuk menampilkan file-file tersembunyi.


Contohnya, saya  membuat dua folder baru yang diberi nama "Folder 1" dan "Folder 2". "Folder 1" akan dihiden dengan cara biasa (klik kanan pada folder-> properties->hiden). Sedangkan "Folder 2" disembunyikan dengan cara super hiden
cara menyembunyikan file / folder
Contoh : dua folder yang akan disembunyikan

Untuk "Folder 1" cara menyembunyikannya
Klik kanan pada folder / file 
cara menyembunyikan file / folder
Klik kanan - pilih properties

Pilih properties
dan centang pada pilihan Hiden
cara menyembunyikan file / folder
Centang Hidden [klik ok] 


Dan untuk "Folder 2" cara menyembunyikannya
klik start - All Programs - Accessories - Command Prompt (tekan windows + r - ketik cmd - enter)
cara menyembunyikan file / folder
Run Program

Pindah ke directory folder / file yang ingin dihiden dengan perintah cd (lihat gambar)
ex : cd e: (e adalah drive)
cara menyembunyikan file / folder
Command Prompt (cmd)

Lalu ketikkan perintah attrib +a +r +h +s "nama file /folder" [enter] (lihat gambar)
ex : attrib +h +r +s +a
cara menyembunyikan file / folder
perintah attrib

Nah, untuk melihat perbedaannya perhatikan pada gambar berikut
Perbedaan

Terlihat pada gambar bahwa "Folder 1" masih tampak(ada perbedaan file yang dihidden dengan yang tidak ) dengan mengatur  pada folder options yang ada di explorer sedangkan "Folder 2" tidak tampak sama sekali

Untuk menampilkan kembali folder yg tersembunyi ketikkan perintah attrib dengan mengganti tanda "+" dengan "-". Cara ini biasanya diterapkan pada virus dengan ekstensi lnk yang menyembunyikan file asli dan mengganti dengan shortcut. Demikian tutorial cara menyembunyikan file / folder pada windows, semoga bermanfaat

0 comments:

Posting Komentar

Tinggalkan Jejak Anda !

 
Copyright © 2011 Cyber GoG | Themes by ada-blog.com.